Author : Nayla Muna Sholehah, Kinanti Tresna Putri
Pembimbing : Haflatul Ursyiah
Tahun : 2019
Abstrak : Dalam penelitian ini, penulis memutuskan untuk membuat Water repellent cream untuk mengatasi masalah sepatu yang basah terkena cipratan air. Water repellent cream merupakan krim yang dapat menghalau cipratan air yang mengenai sepatu. Produk ini dibuat dari campuran bahan alami yaitu beeswax , linseed oil dan turpentine oil. Kami melakukan uji coba ke beberapa sepatu dengan jenis bahan yang berbeda. Berdasarkan hasil uji coba diketahui bahwa produk kami terbukti dapat melindungi sepatu dari cipratan air. Kata kunci : water repellent , beeswax , linseed oil, turpentine oil ,air
Download PDF